Kamis, 15 Januari 2026

Bentuk Kepudilan terhadap Korban Banjir, SPPG Kramat Jati Kragilan Berikan Bantuan Makanan Bergizi




Serang, WartaHukum.com - Wujud kepedulian sosial kembali ditunjukkan oleh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kramat Jati Kragilan menyalurkan bantuan makanan bergizi kepada masyarakat terdampak bencana banjir yang melanda Perum Permata Ciujung, Desa Undar Andir, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang, pada selasa 13 Januari 2026.


‎Bantuan tersebut disalurkan langsung oleh pemilik dapur Kramat Jati Kragilan berupa paket makanan bergizi dibagikan menyasar warga yang aktivitas sehari-harinya terganggu akibat genangan air. Kamis, (15/01/2026).


‎Pemilik dapur Kramat Jati Kragilan, Wildan, menegaskan bahwa kegiatan sosial ini merupakan bagian dari komitmen untuk selalu hadir dan peduli terhadap lingkungan sekitar, khususnya saat masyarakat sedang membutuhkan bantuan.





‎"Penyaluran bantuan ini merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial SPPG Kramat Jati Kragilan terhadap masyarakat sekitar yang tengah menghadapi musibah," ungkapnya.


Langkah ini diambil untuk membantu meringankan beban warga yang aktivitasnya terganggu akibat banjir, kehadiran SPPG Kramat Jati Kragilan menjadi bentuk nyata dukungan terhadap pemenuhan gizi masyarakat, khususnya bagi warga yang kehilangan akses memasak maupun mata pencaharian akibat banjir, kata Wildan. 


" Kami berharap semangat kebersamaan dan kepedulian sosial seperti ini dapat terus terjaga, sehingga SPPG Kramat Jati Kragilan dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, baik dalam kondisi normal maupun saat terjadi bencana," tutup Wildan.


(Ag) 

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top